Detail Berita

Pelaksanaan ujian penyaringan Perangkat Desa Banaran, Kecamatan Gemawang, berlangsung di Balai Desa Banaran pada Rabu (22/10/2025). Ujian ini dilaksanakan untuk formasi jabatan Kepala Urusan (Kaur) Perencanaan yang diikuti 4 peserta, Kepala Dusun (Kadus) Banaran dengan 4 peserta, serta Kepala Dusun (Kadus) Lembujati dengan 3 peserta.

Kegiatan ini bertujuan untuk menjaring calon perangkat desa yang kompeten, berintegritas, dan memiliki kemampuan dalam mendukung pelaksanaan tugas pemerintahan serta pelayanan publik di tingkat desa.

Melalui proses seleksi yang transparan dan objektif ini, diharapkan dapat terpilih perangkat desa yang mampu bekerja profesional serta berkontribusi nyata dalam kemajuan Desa Banaran.

 

@bupatitemanggung @agusgondrong.official @pemkabtmg @mediacentertemanggung