Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Temanggung menyalurkan bantuan logistik untuk mendukung kegiatan kerja bakti dan penanganan dampak angin puting beliung di Desa Petarangan, Kecamatan Kledung.
Bantuan logistik tersebut diserahkan dan diterima langsung oleh perangkat Desa Petarangan. Adapun jenis bantuan yang disalurkan berupa makanan siap saji dan terpal yang digunakan untuk mendukung kebutuhan warga terdampak serta penanganan darurat di lokasi kejadian.
Penyaluran bantuan ini merupakan bentuk respons cepat BPBD dalam membantu percepatan penanganan pascabencana serta meringankan beban masyarakat terdampak. BPBD juga terus berkoordinasi dengan pemerintah desa dan pihak terkait untuk memastikan penanganan berjalan optimal.
Melalui sinergi antara pemerintah dan masyarakat, diharapkan proses pemulihan pascadampak angin puting beliung di Desa Petarangan dapat berjalan dengan baik dan situasi segera kembali normal.
SMARTCITY TEMANGGUNG