Detail Berita

DPMPTSP Kabupaten Temanggung melalui Tim Penilai Teknis Bangunan Gedung yang diwakili oleh Agnies Ayu Kusumaningdyah melaksanakan inspeksi lapangan sebagai tindak lanjut permohonan Sertifikat Laik Fungsi (SLF) melalui Sistem Informasi Manajemen Bangunan Gedung (SIMBG) atas bangunan gedung baru SPBU Pertamina yang berlokasi di Pare-Kranggan.

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bangunan SPBU memenuhi persyaratan teknis, standar keselamatan, serta kelayakan fungsi sesuai ketentuan peraturan. Pemeriksaan dilakukan melalui verifikasi dokumen teknis pada SIMBG, pengecekan fisik bangunan, serta peninjauan sarana dan prasarana pendukung.